Nahkodai BPC Gapensi Trenggalek, Jokowi : Pemkab Harus Selektif dalam Proses Pemilihan Calon Penyedia Jasa

    Nahkodai BPC Gapensi Trenggalek, Jokowi : Pemkab Harus Selektif dalam Proses Pemilihan Calon Penyedia Jasa
    Ketua BPC Gapensi Trenggalek periode 2022 - 2027 Joko Widodo saat menerima Pataka Gapensi

    Trenggalek - Badan Pengurus Cabang (BPC) Gapensi Trenggalek menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) Gapensi VIII Tahun 2022 di Hall Hotel Hayam Wuruk, Rabu (9/3/2022).

    Dalam Muscab tersebut, Joko Widodo terpilih sebagai Ketua BPC Gapensi Trenggalek periode 2022 - 2027 secara aklamasi.

    Setelah terpilih menjadi orang nomor satu di Gapensi tersebut, Joko Widodo langsung angkat bicara terkait proses pemilihan calon penyedia jasa.

    Menurutnya, Pemkab Trenggalek harus lebih selektif dalam proses pemilihan calon penyedia jasa." Dalam pemilihan tersebut, hendaknya calon penyedia jasa telah terverifikasi di aplikasi Sistem Informasi Kinerja Penyedia (SIKaP).Sebab di SIKaP, data penyedia sudah lengkap.Mulai data perizinan (SBUUJK yang dimiliki serta masa berlakunya), " ucapnya.

    Selain itu, juga perlu adanya data pengalaman, ada data perpajakan, dan data paket yang sedang dilaksanakan.Sehingga tidak ada lagi kasus SKP yang dilanggar, tidak ada lagi Badan Usaha yang SBU nya mati atau tidak memiliki subklasifikasi yang disyaratkan bisa melaksanakan proyek.

    " Ini semua untuk kebaikan bersama antar sesama calon penyedia jasa, " imbuhnya.

    Selanjutnya, Joko juga berjanji akan berbuat yang terbaik demi kemajuan Gapensi di Kabupaten Trenggalek.

    Sementara itu, di tempat yang sama, Ketua Gapensi Jawa Timur, Mochamad Sarifudin berharap, dengan semakin sulitnya regulasi aturan bagi para penyedia jasa kontruksi sekarang ini, para pengurus yang sudah terpilih agar selalu membina sesama anggota serta bisa mengatasi aturan - aturan yang sudah.

    Sarifudin juga menyebut, jika pembinaan tersebut harus ditingkatkan.Karena, harus ada pemahaman tentang tata cara pelelangan." Pada hakekatnya, pelelangan ini bersifat bebas.Dari manapun bisa masuk dan tidak ada larangan.Namun, secara etika APBD Kabupaten Trenggalek bisa dinikmati oleh masyarakat Trenggalek.Dengan tidak mengurangi aturan yang sudah ada, " ungkapnya.

    Selanjutnya, dia akan mengupayakan untuk duduk bareng dengan BPC Gapensi kabupaten lain yang ada di Jawa Timur." Dan terbukti sudah ada yang duduk bareng dan hasilnya cukup baik.Namun, itu hanya khusus APBD, sedangkan untuk APBN ruang lingkupnya berbeda, " tutupnya (ags).

    Trenggalek
    Agus Riyanto

    Agus Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Rapat Bersama OPD, Komisi II DPRD...

    Artikel Berikutnya

    Hadiri Muscab BPC Gapensi VIII Trenggalek,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami